Aneh, Fenomena Hujan Warna-Warni Hebohkan Sri Lanka


Sebuah fenomena unik baru saja terjadi di Sri Lanka. Penduduk di beberapa negara di wilayah pulau tersebut dikejutkan oleh hujan warna-warni. Hal ini pun membuat para ilmuwan berusaha menjelaskan fenomena unik tersebut.


Dilaporkan Emirates 24/7, pada Minggu (13/01) kemarin, setiap wilayah di Sri Lanka yang diguyur hujan memiliki warna yang berbeda-beda. Hujan berwarna merah dilaporkan terjadi di wilayah Provinsi Uva, sementara hujan berwarna biru terdapat di wilayah Saliyapura, Anuradhapura, utara Sri Lanka.

Selain hujan berwarna merah dan biru, warga Sri Lanka juga melaporkan adanya hujan yang berwarna kuning dan hijau. Fenomena unik yang terjadi di Sri Lanka tersebut juga sempat dilaporkan pernah terjadi di beberapa negara lainnya, salah satunya India dan Afghanistan beberapa tahun lalu. Saat itu hujan yang turun dilaporkan berwarna kuning, diduga karena bercampur dengan pasir.

hujan warna

Para peneliti pun menduga warna hujan yang turun tersebut karena disebabkan oleh beberapa hal. Diantaranya, warna merah yang muncul akibat air hujan tersebut mengandung alga merah. Sedangkan warna lainnya bisa jadi disebabkan oleh debu yang ada di langit ketika hujan itu turun.

Kalau hujan warna-warni tersebut terjadi juga di Indonesia, kamu mau hujan yang warna apa Dreamers?

via: dreamersradio.com

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment