Beginilah Gaya Modis Bintang Korea Ketika Pemilu Presiden


Tanggal 19 Desember 2012 menjadi hari penting bagi Korea Selatan, di mana negara ini memilih pemimpin baru mereka. Park Geun Hye yang merupakan anak dari diktator Korea di masa silam, Park Chung Hee akhirnya terpilih menjadi presiden wanita pertama Korsel.


Para selebriti pun tidak mau ketinggalan dengan pesta demokratis rakyat Korea ini. Mereka datang ke bilik-bilik pemilihan untuk memberikan suara.

Lantas seperti apa gaya selebriti ketika ikutan pemilu? Apakah mereka tetap modis seperti di atas panggung, atau memilih gaya busana yang lebih santai dan tidak terlalu menarik perhatian? Yuk simak. 

1. T-ara


Kehadiran dua member T-ara, Eunjung dan Hyomin di bilik pemilihan diabadikan dalam kamera. Eunjung memilih gaya busana casual dan biasa. Dengan jaket abu-abu dan topi hitam, ia membuat kehadirannya tidak terlalu mencolok.

Sementara itu Hyomin tampil lebih modis. Ia hadir dengan jaket hitam dipadu scarf merah. Meski demikian sama seperti Eunjung, Hyomin tidak mau kehadirannya terlalu mencolok perhatian dengan menutup wajahnya dengan scarf.


2. Ryeowook


Musim dingin di Korea membuat penduduknya memilih jaket tebal untuk bepergian. Begitu juga ketika harus ke bilik suara, Ryeowook memilih jaket bulu berwarna cokelat yang membungkus sweater hangatnya. Selain itu topi merah menjadi pilihannya untuk menutup kepala dari dinginnya udara luar.


3. Son Dambi - Heechul


Dua bintang Korea Heechul dan Son Dambi datang ke bilik suara bersama-sama.  Son Dambi pun sempat menulis di twitternya tentang pemilihan presiden ini.

"Aku gembira melihat banyak orang datang untuk memberikan suara. Aku datang bersama Heechul, semuanya ayo memilih," tulisnya.


4. Solbi


Tidak seperti beberapa bintang sebelumnya, Solbi memilih untuk tetap tampil modis seperti biasa. Jaket hijau yang mencolok, dipadu kacamata putih besar menjadi pilihan busananya. Belum lagi ia juga membawa anjing kecilnya bersama


5. So Ji Sub


So Ji Sub juga salah satu artis yang tidak ingin kehadirannya di bilik suara mengundang begitu banyak perhatian. Dengan baju serba hitam dan juga syal yang membungkus leher dan wajahnya, ia memberikan suara. Meski tampil rapi, So Ji Sub nampak santai hari itu, di mana headset terlihat menggantung di telinganya ketika ia memilih presiden.


6. Girls Generation


Dua member Girls Generation, Yuri dan Seohyun termasuk bintang yang turut merayakan pesta demokrasi rakyat Korea ini. Keduanya berpose di depan pintu lokasi pemilihan, seolah mengajak masyarakat turut memilih. Pilihan busana keduanya pun cukup simple. Cenderung rapi dan nyaman dikenakan dalam suasana yang dingin.


7. Taemin


Sinar kebintangan Taemin tidak bisa disembunyikan, bahkan ketika dirinya tidak berada di atas panggung. Taemin nampak modis dengan kemeja putih yang dibungkus cardigan serta coat panjang berwarna hitam. Untuk mempermanis penampilannya, Taemin memilih ornamen berupa slayer bergaris.


8. Dasom


Dasom nampak begitu serius memberikan pilihan di antara masyarakat Korea lain. Kulit putih dan wajah cantiknya tampak dengan mudah dikenali. Dasom sendiri memilih baju yang tidak terlalu mencolok ketika hadir di bilik suara.


9. Shin Min Ah


Tampaknya Shin Min Ah juga termasuk artis yang lebih mementingkan kenyamanan dalam berbusana. Dalam kesempatan tersebut, ia mengenakan jaket tebal berwarna cokelat, dengan banyak layer di area leher untuk menghangatkan tubuh di musim dingin.


10. Dara 2NE1


Dengan ekspresinya yang cerah, Dara 2NE1 nampak bersemangat untuk memberikan suara. Berpose dengan topi 2012.12.19 yang imut di depan tanda penunjuk lokasi pemilihan, Dara menulis pesan melalui me2day.

"Hari ini sangat dingin. Semuanya hati-hati dengan udara dingin dan semoga harimu menyenangkan," tulisnya. Wajah cantik Dara hari itu nampak begitu bersinar dalam foto selca (self camera) yang ia lakukan.

sumber: kapanlagi.com










About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment